Senin, 19 Juni 2023

Menulis Setiap Hari

Resume ke : 1

Gelombang : 29

Tanggal : 19 Juni 2023

Tema : Menulis Setiap Hari

Narasumber : Dr. Wijaya Kusumah, M.Pd

Moderator : Raliyanti, S.Sos, M.Pd.


Malam ini Senin, 19 Juni 2023 entah mengapa terlintas semangat yang tidak biasa di dalam dada. Agaknya kegemaran lama yang sempat terlupakan malam ini akan menemukan tempatnya. Membaca dan menulis adalah salah satu kegemaran sedari bangku sekolah dulu. Meskipun sekarang setelah terjun di dunia pekerjaan kadang kerap terlupakan karena tuntutan kesibukan pekerjaan yang begitu padat. Ibarat seorang musafir yang tengah berjalan di tengah gurun pasir tandus, ia kepanasan dan kehausan berharap menemukan oase yang bisa melepaskan dahaganya. Begitu pula diri ini, kegemaran lama yang sempat terpendam dan terbengkalai tertutup oleh setumpuk kesibukan pekerjaan agaknya kini akan kembali menggeliat dan menggelora. Oase itu ada di Kelas Belajar menulis Nusantara PGRI (KBMN PGRI) yang tengah mengadakan pelatihan Ke-29. Dimotori oleh Dr. Wijaya Kusumah, M.Pd (Om Jay) sebagai founder sekaligus narasumber pada pertemuan pertama malam hari ini.

Menurut Om Jay ide menulis itu datangnya bisa dari mana saja. Bahkan ide tanpa disadari akan datang dengan sendirinya. Menulis haruslah menjadi sebuah kebutuhan selayaknya orang yang butuh makan dan minum setiap harinya. Dan menulis merupakan keterampilan berbahasa keempat setelah mendengar, berbicara dan membaca. Keterampilan berbahasa adalah kekuatan nalar dan logika yang sangat sejajar. Orang memiliki kemampuan logika yang baik patut diduga kuat kemampuan bahasanya juga akan baik. Tetapi orang yang memiliki kemampuan berbahasa lisan baik belum tentu mempunyai keterampilan berbahasa tulis yang baik pula. Karena menulis juga memerlukan kekuatan penguasaan simbol-simbol grafis seperti titik, koma, tanda seru, tanda tanya, dan tanda baca yang lainnya. Menurut Om Jay menulis adalah kegiatan yang mengasyikkan dan menyenangkan. Menurutku pribadi memang agar sebuah tulisan yang dihasilkan bagus dan bermakna maka si penulis harus berbahagia ya menulis dengan bahagia. Jangan menjadi penulis jika anda tidak menyukai karya tulis orang lain. Karena kegiatan membaca dan menulis adalah dua hal yang saling berkaitan. Seseorang yang bahan bacaannya luas maka dia akan punya banyak referensi ide untuk menulis. Dia memiliki semacam pustaka pengetahuan di dalam otaknya. Yang siap dia tuangkan dan dia rangkai kedalam tulisan-tulisannya.

Menulislah setiap hari agar dapat menjadi seorang penulis yang baik. Ada ujar-ujar lama yang berbunyi bisa karena terbiasa. Seseorang menjadi bisa bahkan mahir karena terbiasa dan terlatih melakukan sesuatu secara rutin dan konsisten. Mulailah menulis dari tiga alinea saja : pembukaan, isi, penutup. Dari tiga alinea tersebut dapat dikembangkan lebih jauh menjadi tulisan yang kaya dan komprehensif. Dengan menulis setiap hari kita bersedekah ilmu lewat tulisan. Dan semoga sedekah kita akan diterima oleh para pembaca yang haus akan ilmu. Seperti yang disampaikan Ali bin Abi Thalib RA beliau berkata ikatlah ilmu dengan menulisnya. Dengan menulis setiap hari kita berusaha menyampaikan pesan kepada pembaca tentang informasi yang diperlukan saat ini. Demikian Om Jay mengakhiri paparannya dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Sungguh sebuah pertemuan pembuka yang menarik dan luar biasa. Semoga ilmu yang disampaikan om jay dalam pertemuan pertama ini dapat membuka semangat baru dan menggugah motivasiku dalam menulis kelak. Terimakasih Om Jay. Salam sehat salam literasi dan tetap semangat.

23 komentar:

  1. Lanjutkan, ditunggu tulisan berikutnya. Semangat menulis ^_^

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Amin..hanya bermodalkan semangat masa muda..Terimakasih atensinya๐Ÿ˜Š

      Hapus
  3. Balasan
    1. Amin..Masih banyak belajar ibu..Dan masih jauh panggang dari api...๐Ÿ˜Š

      Hapus
  4. Semangat menulis, keren, sangat menginspirasi.

    BalasHapus
  5. Mantab.... lanjutkan
    Salam Literasi

    BalasHapus
  6. Mantap, pak.. semoga merasa nyaman dan menemukan apa yang dicari selama ini di jalan ini.. semangat!!!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Amin InsyaAllah ibu.Mohon doanya saja.Agar bisa konsisten dan istiqomah menjaga semangat.Terimakasih.๐Ÿ˜Š

      Hapus
  7. Balasan
    1. Semoga tetap istiqomah menulis sampai kapanpun.Terimakasih atas atensinya...

      Hapus
  8. Bagus bagus tulisan teman teman keren

    BalasHapus
    Balasan
    1. Masih dalam tahap belajar bu..Ayo semangat literasi...

      Hapus
  9. Awalnya saja sdh sebaik ini,semoga besok semakin baik pk.

    BalasHapus