Rabu, 02 Agustus 2023

Menulis Buku Cerita Digital



Resume ke : 16

Gelombang : 29

Tanggal : 31 Juli 2023

Tema : Menulis Buku Cerita Digital

Narasumber : Nur Dwi Yanti, M.Pd 

Moderator : Raliyanti


Tidak seperti biasanya pertemuan malam hari dilaksanakan lewat zoom meeting. Sejauh ini dari pertemuan pertama sampai dengan pertemuan ke-15 semuanya dilaksanakan melalui whatsapp grup. Memang terkadang jika melalui whatsapp grup terasa monoton. Tetapi malam hari ini dengan dilaksanakannya pertemuan belajar menulis ke-16 melalui zoom meeting semoga menjadi semakin menarik.

Sudah pukul 19.13 WIB tetapi ruang virtual zoom meeting masih sepi. Mungkin narasumber, moderator dan para peserta lain sedang melaksanakan shalat isya’ terlebih dahulu. Narasumber pertemuan malam hari ini adalah ibu Nur Dwi Yanti, M.Pd. Dengan moderator ibu Raliyanti.

Jaman sudah semakin maju. Dan kemajuan teknologi merupakan sebuah keniscayaan. Era digitalisasi semakin berkembang seiring dengan pesatnya kemajuan internet. Termasuk buku juga demikian. Jika pada zaman dahulu buku hanya bisa ditulis dan dicetak dengan media kertas. Di era kemajuan teknologi serta zaman digitalisasi ini maka buku dapat dibuat atau ditulis dan disajikan dalam bentuk digital. Itulah yang sekarang di kenal dengan istilah e-book.

Pengertian E-book

E-book adalah singkatan dari elektronic book. Dalam bahasa indonesia disebut buku elektronik. E-book adalah sebuah buku dalam format digital. Buku tersebut dapat dibuka dalam perangkat elektronik, misalnya melalui komputer, gadget, handphone dan sebagainya. E-book sejatinya sama dengan buku biasa. Hanya karena E-book dibuat dalam format digital maka dia tidak dicetak dengan menggunakan kertas yang berlembar-lembar. Tetapi ia disusun menggunakan teks dan gambar dalam format digital.

Fungsi dan Kegunaan E-book

Fungsi utama E-book adalah sebagai media pembelajaran. Kita bisa mendapatkan banyak sekali ilmu pengetahuan dan wawasan dari E-book yang banyak dibuat orang. Dan tidak sedikit E-book yang dibagikan secara gratis dengan berbagai macam varian tema. Kita juga dapat berbagi ilmu melalui E-book. Misalnya saat kita memiliki keterampilan membuat atau menulis sebuah artikel maka kita bisa berbagi dengan menyusun sebuah E-book yang berisi tutorial cara membuat artikel yang baik misalnya. Dan menjualnya atau membagikannya secara gratis di internet.

Kelebihan – Kelebihan E-book
  1. Mudah di dapat, cukup dengan duduk di depan layar komputer atau layar HP, kita sudah bisa mencari dan mengunduh E-book dari internet. Tetapi pada beberapa jenis E-book yang berbayar tentu kita harus melakukan proses tahapan pembayaran dahulu sebelum mengunduhnya. Memang proses ini membutuhkan waktu. Tapi saya kira masih relatif lebih cepat jika dibandingkan kita membeli buku secara konvensional dengan membeli di toko buku misalnya.
  2. Mudah dan murah dalam pembuatannya, tidak memerlukan biaya besar dalam membuat E-book. Dan dalam proses pembuatannya juga cukup sederhana. Hanya bermodalkan laptop atau perangkat gadget kita dan dengan aplikasi yang sudah ada di dalamnya kita sudah dapat membuat E-book. Aplikasi pembuka PDF, aplikasi pengolah kata sperti Microsoft word, dan sejenisnya dapat kita gunakan untuk membuat E-book. Kita bisa mengerjakan dimana saja dan kapan saja sesuka kita. Juga dapat digandakan dan disebarkan dengan mudah melaui jaringan internet yang kita miliki. Sederhana dan cukup mudah untuk dilakukan.
  3. Mudah disimpan dan dibawa kemanapun, kita tidak perlu menyiapkan ruangan besar atau tempat khusus semacam lemari atau rak buku tertentu untuk menyimpan dan memelihara E-book. Karena E-book cukuplah disimpan pada perangkat penyimpanan elektronik yang kita punya seperti : hardisk, flashdiks, memory card, dan sebagainya. Kitapun dapat membawanya kemana-mana dengan menggunakan perangkat mobile kita seperti Handphone, atau laptop kita.
  4. Tidak memerlukan perawatan, tidak seperti buku konvensional, E-book tidak memerlukan perawatan khusus. Kalau buku konvensional mudah rusak karena basah, sobek, kotor atau dimakan rayap, maka tidak demikian dengan E-book. Karena E-book disimpan dalam bentuk digital.
Aplikasi Membuat E-book
Ada begitu banyak aplikasi yang dapat kita gunakan untuk membuat E-book diantaranya adalah sebagai berikut :
  1. PDF (Portable Document Format). PDF adalah format yang paling umum untuk E-book. Hal ini dikarenakan umumnya pada perangkat yang kita punya didalamnya sudah terinstall aplikasi pembaca PDF. Sehingga akan lebih mudah untuk dibuka dan dibaca. Baik pada komputer maupun smart phone biasanya sudah terinstall aplikasi ini. Oleh sebab itulah PDF menjadi aplikasi pembuat E-book yang paling umum dijumpai. Juga aplikasi ini banyak yang gratis untuk mendapatkannya.
  2. Google Docs. Dengan menggunakan Google Docs kita dapat membuat E-book secara gratis. File yang kita buat dapat disimpan dalam bentuk ePUB. Hanya saja kita memerlukan jaringan internet untuk menyimpan atau mendownload tulisan tersebut, baik berupa file PDF, ePUB, atau Word. Bahkan kita dapat menambahkan editor dan melacak pengeditan serta komentar secara real time.
  3. Mobipocket. Awalnya aplikasi ini hanya digunakan untuk e-reader. Namun dalam perkembangannya format .mobi dapat digunakan untuk membaca E-book. Bahkan termasuk Amazon Kindle dan aplikasi Kindle untuk iOS dan android. Secara visual format ini sangat menarik karena untuk mengubah halaman dan mengalokasikan halaman.
  4. E-PUBee. E-PUBee merupakan aplikasi membuat E-book gratis yang telah terintegrasi dengan Microsoft Word. Dengan tampilan yang sederhana dan ramah pengguna, aplikasi ini dapat menjadi solusi untuk membuat E-book dengan mudah. Jika kita telah selesai membuat tulisan di Word, kita dapat menyimpan dokumen tersebut dalam format PDF dan ePUBee dengan klik opsi pada bilah alat ePUBee Maker. Dan E-book sudah jadi serta siap dicetak.
Demikian pemaparan materi selama kurang lebih satu setengah jam oleh ibu Nur Dwi Yanti, M.Pd. Semoga kita dapat mengambil banyak manfaat dari pertemuan malam hari ini. Tetap sehat, tetap semangat dan jangan lupa bahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar